.:[Double Click To][Close]:.

Sunday, July 11, 2010

Membuat Daftar Isi Pada Blogger

Akhirnya saya punya halaman daftar isi yang sudah lama saya inginkan. Cara membuatnya juga cukup mudah, soalnya tinggal copy-paste script code buatan orang. Hihihi. Berikut langkah-langkahnya.

Login ke blogger > Posting > Edit Pages.

Buat halaman baru, beri judul sesuka Anda, contoh: Daftar Isi, Arsip, Sitemap, dan lain-lain.

Pastikan tab Edit HTML (di sebelah Compose) yang aktif, lalu isi kode skrip berikut:

<script src="http://abu-farhan.com/script/daftarisibloggerarchive/tocbyarchivemin.js">
</script>
<script src="http://namablog.blogspot.com/feeds/posts/default?max-results=500&amp;alt=json-in-script&amp;callback=loadtoc">
</script>

Ganti teks yang diberi warna merah dengan alamat blog Anda, lalu Preview atau Publish Page.

Script ini saya dapatkan dari bung Abu Farhan. Silahkan lihat-lihat blognya untuk script-script manjur lainnya. Semoga bermanfaat, ya! =]

No comments:

Post a Comment